Mesin cuci memutar tabung lebih lambat selama siklus pencucian dan lebih cepat saat menguras. Hal ini wajar karena kecepatan putaran yang lebih lambat akan memastikan cucian tercampur dan dibersihkan dengan baik. Anda akan melihat tabung berputar lebih cepat saat mesin cuci Anda menguras air dari cucian.
Jika menurut Anda tabung berputar lebih lambat dari seharusnya, periksa apakah salah satu dari langkah berikut akan menyelesaikan masalah.
Periksa kecepatan putaran program yang dipilih
Mesin cuci Anda juga dapat menggunakan kecepatan putaran yang berbeda untuk setiap program. Misalnya, program untuk pakaian yang halus (seperti wol) menggunakan kecepatan putaran yang lebih rendah.
Untuk informasi lebih lanjut tentang program mesin cuci, bacalah panduan pengguna Anda. Jika Anda kesulitan menemukan buku panduan Anda, unduh di sini menggunakan nomor model produk Anda.
Pastikan cucian didistribusikan secara merata
Mesin cuci Anda juga dapat mengubah kecepatan putaran secara otomatis jika cucian di dalam tabung didistribusikan secara tidak merata. Hal ini biasanya disebabkan karena ada barang-barang yang mudah menyerap seperti karpet dan selimut. Untuk menghindari cucian yang tidak seimbang, cuci barang yang besar seperti selimut dengan setidaknya satu barang berat lain seperti handuk besar atau selimut lain.